KIH(KAIKOU INTERNATIONAL HEALTHCARE)

ganti BAHASA

VISA KUNJUNGAN MEDIS

Jika Anda ke Jepang untuk melakukan pengobatan, Anda akan diberikan visa kunjungan medis untuk pasien warga negara asing dan pendamping pasien.
Visa kunjungan medis tidak terbatas hanya untuk pengobatan saja tetapi juga bisa untuk Anda yang ingin melakukan pemeriksaan kesehatan, pemulihan kesehatan hingga terapi menggunakan air panas alami.
Jasa pengurusan visa kunjungan medis hanya bisa dilakukan oleh perusahaan yang telah memiliki izin sebagai koordinator medis internasional. Anda dapat menghubungi kami untuk keterangan lebih lanjut.

Guarantor Terdaftar

Pada Mei 2016, kami terdaftar di Kementerian Ekonomi, Perdagangan, dan Industri (METI) Jepang sebagai koordinator medis internasional (Guarantor untuk visa kunjungan medis, nomor registrasi B-037).
Oleh karena itu, kami dapat membantu pengurusan visa kunjungan medis dan menjadi guarantor Anda selama berada di Jepang.
Anda dapat menghubungi kami untuk keterangan lebih lanjut.

Jasa Penerbitan Visa Kunjungan Medis

Per November 2019 hanya ada 3 perusahaan yang memperoleh izin dari pemerintah Jepang untuk wilayah tengah Jepang atau Prefektur Aichi. Kami dapat melayani Anda yang ingin melakukan pengobatan di Jepang tanpa masalah. Namun jenis visa maupun durasi tinggal di Jepang sangat tergantung dari kondisi penyakit pasien.

Sertifikat Rencana Pemeriksaan Medis

Jika Anda berencana mengurus visa kunjungan medis untuk melakukan pengobatan di Jepang Anda memerlukan “Surat Keterangan Rencana Pemeriksaan Medis dan Surat Penjamin.” Jika Anda belum mengetahui institusi medis mana yang akan Anda kunjungi, kami dapat memperkenalkan institusi medis kepada Anda. Kami memiliki hubungan yang dekat dengan setiap rumah sakit maupun klinik yang ada di grup Kaikoukai, sehingga kami dapat membantu mengurus dokumen yang diperlukan untuk aplikasi visa kunjungan medis secara satu atap.

SURAT KETERANGAN INSTITUSI MEDIS/SURAT KETERANGAN GUARANTOR

Proses Jasa Pengurusan Visa dan Guarantor

Tanya Jawab (dari pihak guarantor)

  • ・Konsultasi untuk rencana pemeriksaan medis
  • ・Menetapkan jenis jasa dan prosedurnya
  • ・Memastikan biaya yang diperlukan

Penandatanganan Kontrak

  • ・Penandatangan Kontrak
  • ・Pembayaran biaya

Pemilihan Institusi Medis

  • ・Jika pasien telah menentukan institusi medis yang ingin dituju, kami akan membantu konfirmasi ke institusi medis tersebut.
  • ・Jika belum, kami akan memberikan pilihan institusi medis yang sesuai dengan kondisi pasien dan membantu mengatur reservasinya (ada biaya tambahan)

Mempersiapkan Dokumen yang Diperlukan setelah Tanggal Pemeriksaan Medis Dipastikan

  • ・Menetapkan jenis pemeriksaan medis atau perawatan di institusi medis
  • ・Berkomunikasi dengan institusi medis dan mempersiapkan dokumen
  • ・Mempersiapkan dokumen dari kami

Pengiriman Dokumen

  • ・Mengirim dokumen yang diperlukan ke alamat yang ditunjuk oleh pasien melalui EMS (Express Mail Service)
  • ・Setelah dokumen diterima, pasien harus mendaftarkan dokumen ke loket aplikasi visa di kedutaan besar Jepang di masing-masing negara (Anda juga perlu menyiapkan dokumen identifikasi, paspor, foto, dll.)

Penerbitan Visa

  • ・Ikutilah petunjuk petugas kedutaan, visa akan selesai dalam beberapa hari.
  • ・Membeli tiket pesawat dan berangkat ke Jepang.